MIN 2 Madiun-(14/2), Pelaksanaan vaksin 2 di 3 kampus MIN 2 Madiun tidak diwarnai kendala semua berjalan sesuai harapan. Siswa dan orang tua tertib mengikuti serangkaian arahan dari panitia. Apresiasi yang baik dari semua pihak memberikan harapan dengan vaksin ke 2 semua warga madrasah terhindar dari virus yang saat ini merebak lagi dengan varian baru yaitu Umicron. Dengan vaksin ke 2 ini siswa akan terlindungi dan tentunya dimanapun tetap mengutamakan protokol kesehatan. Tim Gugus covid kecamatan memantau dan siaga penuh bahwa selama pelaksanaan terkendali.
Tim medis dari Puskesmas Wonoasri untuk kampus 1 dan 2 beserta tim medis Puskesmas Mejayan untuk kampus 3 memberikan pelayanan yang profesional seperti pelaksanaan vaksin 1 sebelumnya. Para siswa telah terbiasa dan tak satupun siswa yang merasa takut. Pelaksanaan lebih tertib dan terkendalai tak ada kerumunan yang berarti sebab jadwal vaksin diatur dengan baik. Pelaksanaan vaksin MIN 2 Madiun diharapkan dapat senantiasa memberikan imun yang baik bagi siswa sehingga siswa tetap berprestasi. Hal ini dibuktikan MIN 2 Madiun di tengah pandemi telah mampu mengukir banyak prestasi dalam kurun waktu di awal tahun 2022. Sehat terlindungi dan terus hebat bersemangat meraih prestasi(LNN)